TANGERANGSIBER.ID, (KOTA TANGERANG) – Berdasarkan data kasus harian Covid-19 di Kota Tangerang yang sedang tinggi-tingginya. Kecamatan Benda, Kota Tangerang menggencarkan Operasi Aman Bersama (OAB) dan wawaran diberbagai wilayahnya hingga menyusuri pelosok Kecamatan Benda sampai ke gang-gang perumahan, Selasa (08/02/2022).
n
Camat Benda, Achmad Suhaely mengatakan, beberapa pekan terakhir beriringan dengan kasus covid-19 yang merangkak naik, Kecamatan Benda kembali mengaktifkan OAB dan wawaran. Dimulai dari membagi tim hingga wilayah OAB atau wawaran tersebut.
n
Saat OAB, petugas tak hanya membagikan masker atau menegur mereka yang melanggar protokol kesehatan. Petugas juga melakukan wawaran atau edukasi kepada masyarakat Kecamatan Benda terkait kondisi covid-19 saat ini, dan terkait ketidaklengahan terhadap virus covid-19 dengan penerapan protokol kesehatan yang baik dan benar.
n
“Untuk sasaran, kita tidak hanya menyasar pusat keramaian. Tapi, OAB dan wawaran juga kita gelar hingga ke gang-gang perumahan. Berusaha semaksimal mungkin, menyisir semua wilayah untuk meningkatkan kembali prokes dan mengajak masyarakat untuk tidak acuh,” ujar Suhaely.
n
Suhaely menuturkan, saat wawaran hingga ke gang-gang perumahan, tak sedikit petugas melakukan komunikasi ke warga setempat. Berkomunikasi terkait kondisi covid-19 di gang-gang tersebut hingga menanyakan apa yang dibutuhkan atau apa yang akan dibuat bersama satgas wilayah untuk menekan laju penularan.
n
“Lewat wawaran atau OAB hingga ke gang-gang perumahan, diharapkan masyarakat dapat kembali menyatukan misi bersama, untuk sama-sama menekan laju penularan covid-19, yang kita ketahui saat ini begitu cepat proses penularannya. Kembali perkuat prokesnya, segera vaksinasi hingga saling membantu saat keluarga dan tetangga sekitar sedang terpapar atau isoman,” pungkasnya.(man/joe)
No Comments