KOTA TANGERANG (TangerangSiber.id) – Masturoh Sachrudin resmi dilantik sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) dan Ketua Tim Pembina Posyandu Kota Tangerang Masa Bakti 2025-2030. Pelantikan dilakukan oleh Ketua TP PKK Provinsi Banten, Tinawati Andra Soni, di Pendopo Gubernur Banten, Serang, Selasa (11/3/2025).
Gubernur Banten Andra Soni menegaskan bahwa TP PKK dan Posyandu memiliki peran strategis dalam pemberdayaan keluarga dan pembangunan daerah.
“Keberhasilan pembangunan salah satunya tercermin dari kehidupan keluarga. Oleh karena itu, TP PKK dan Posyandu harus bekerja maksimal dalam menjalankan programnya,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Provinsi Banten, Tinawati Andra Soni, menekankan pentingnya sinergi dengan seluruh TP PKK kabupaten/kota untuk menyelaraskan program pemerintah pusat.
“Kami akan melanjutkan dan menyelaraskan program utama dari Presiden dengan turun langsung ke masyarakat, terutama dalam pemberdayaan keluarga,” jelasnya.
Ketua TP PKK Kota Tangerang, Masturoh Sachrudin, berkomitmen membangun komunikasi dan kolaborasi dengan TP PKK Provinsi Banten. Langkah awalnya adalah membentuk kepengurusan baru dan segera menjalankan program kerja.
“TP PKK Kota Tangerang akan terus mendukung program pemerintah daerah dengan semangat dan kekompakan,” tutupnya.(man/joe)
No Comments