Bupati Tangerang Minta PMI Bersinergi Wujudkan Kesehatan Berkualitas

2 minutes reading
Thursday, 6 Mar 2025 15:02 0 5 Admin

KAB. TANGERANG (TangerangSiber.id) – Bupati Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid, meminta jajaran Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang untuk terus berkolaborasi dengan pemerintah daerah dalam mewujudkan layanan kesehatan yang berkualitas.

Hal ini disampaikan Bupati saat menghadiri pelantikan pengurus PMI Kabupaten Tangerang periode 2024-2029 di Pendopo Bupati Tangerang, Ki Samaun, Kamis (6/3/2025).

“PMI harus menjadi wadah inspirasi, dukungan, dan pembinaan relawan. Jaga sikap dan terus bersinergi dengan pemerintah daerah agar kesehatan masyarakat semakin baik,” ujar Bupati.

Ia menekankan bahwa PMI, sebagai organisasi kemanusiaan berbasis sukarela, memiliki peran penting dalam penanganan bencana, pelayanan kesehatan, dan sosial tanpa membedakan suku, agama, atau politik.

“Pengurus dan anggota PMI harus bangga dan siap menjalankan tugas mulia ini dengan profesionalisme dan dedikasi tinggi,” tambahnya.

Bupati juga mengapresiasi dedikasi PMI dalam melayani masyarakat dan berharap mereka terus berkembang demi ketahanan masyarakat yang lebih kuat.

Sementara itu, Ketua PMI Kabupaten Tangerang, Soma Atmaja, menegaskan bahwa PMI akan terus memperkuat sinergi dengan pemerintah dan mitra lainnya.

“Kami akan terus menjalin kerja sama, termasuk dengan berbagai daerah yang telah mengadopsi aplikasi SiDoni PMI, seperti Kabupaten Bandung, Jayapura, Banjar, Bogor, dan Musi Banyuasin,” ungkapnya.

Ia juga mengingatkan bahwa tantangan kebencanaan semakin kompleks, sehingga seluruh pengurus, anggota, dan relawan PMI harus selalu siap siaga dalam menjalankan tugasnya.(man/joe)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Featured

Recent Comments

No comments to show.
LAINNYA