KOTA TANGERANG (TangerangSiber.id) – Momen Idulfitri dimanfaatkan sebagai ajang mempererat silaturahmi dan memperkuat kolaborasi antarelemen masyarakat. Hal tersebut disampaikan Wakil Wali Kota Tangerang, H. Maryono, saat menghadiri Halalbihalal Keluarga Besar Perguruan Muhammadiyah Kecamatan Ciledug di SMA Muhammadiyah 1 Ciledug, Senin (14/4/2025). Acara tersebut juga dihadiri Gubernur Banten, Andra Soni.
Maryono menegaskan, Halalbihalal bukan sekadar tradisi silaturahmi, melainkan juga momentum untuk memperkuat sinergi antara Pemkot Tangerang dengan lembaga pendidikan seperti Muhammadiyah.
“Muhammadiyah memiliki peran strategis dalam pembangunan pendidikan dan karakter. Kami siap terus bekerja sama demi melahirkan generasi yang unggul dan berakhlakul karimah,” ujar Maryono.
Ia juga menambahkan, Muhammadiyah telah menjadi bagian penting dari ekosistem pendidikan di Kota Tangerang, sejalan dengan visi pemerataan pendidikan yang inklusif dan berkualitas.
“Sekolah-sekolah tingkat SMP menjadi ujung tombak pembentukan karakter generasi bangsa. Maka, mendukung lembaga pendidikan seperti Muhammadiyah adalah investasi jangka panjang,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Maryono menegaskan komitmen Pemkot Tangerang untuk terus membuka ruang kolaborasi lintas sektor dalam mewujudkan pembangunan kota yang inklusif dan berkelanjutan.
“Mari terus kita jalin kolaborasi ini. Dengan semangat kebersamaan, kita bisa membangun Kota Tangerang yang makin maju dan masyarakatnya makin sejahtera,” tutupnya.
Sementara itu, Gubernur Banten, Andra Soni, turut mengapresiasi peran Muhammadiyah dalam memajukan pendidikan. Ia juga menegaskan komitmen Pemprov Banten untuk menggratiskan biaya pendidikan tingkat SMA dan SMK swasta, menyusul langkah Pemkot Tangerang yang lebih dulu menggratiskan sekolah swasta untuk jenjang SD/MI dan SMP/MTs.
“Fokus kami saat ini peningkatan kualitas SDM, salah satunya dengan memperluas akses pendidikan dan menggratiskan biaya sekolah. Kami mengikuti program Pemkot Tangerang, yaitu sekolah swasta gratis,” pungkas Andra.(man/joe)
No Comments