Antisipasi Curah Hujan Tinggi, Sekda Minta Seluruh Elemen Tingkatkan Kesiapsiagaan

2 minutes reading
Tuesday, 13 Jan 2026 01:05 1 Admin

KOTA TANGERANG (TangerangSiber.id) – Sekretaris Daerah (Sekda) Tangerang Herman meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) dan masyarakat meningkatkan kesiapsiagaan guna mengantisipasi dampak bencana hidrometeorologi akibat tingginya curah hujan pada awal tahun 2026.

Herman menegaskan, upaya mitigasi dan kewaspadaan terhadap cuaca ekstrem tidak hanya menjadi tanggung jawab Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) atau dinas teknis, melainkan seluruh elemen pemerintah dan masyarakat.

“Saya minta seluruh OPD dan ASN terus mengimbau serta menyosialisasikan kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca ekstrem. Ini adalah tugas kita bersama,” kata Herman saat memberikan arahan pada apel di kawasan Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Senin (12/1/2026).

Untuk mendukung kesiapsiagaan tersebut, Herman menginstruksikan OPD terkait memaksimalkan persiapan dan kesiapan sarana prasarana penanggulangan bencana agar respons kedaruratan dapat dilakukan secara cepat dan optimal.

Ia meminta agar peralatan penanganan bencana, seperti pompa air dan perahu, dipastikan dalam kondisi siap pakai. Selain itu, infrastruktur pengendali banjir, termasuk drainase dan turap, diminta terus dimonitor dan dirawat secara berkala.

“Infrastruktur pengendali banjir harus dipastikan berfungsi dengan baik agar mampu mencegah terjadinya genangan,” ujarnya.

Herman juga menekankan peran aktif perangkat kewilayahan untuk melakukan sosialisasi serta pemantauan wilayah sejak dini, terutama di daerah rawan banjir.

Kepada masyarakat, Herman mengimbau agar meningkatkan kehati-hatian dalam beraktivitas, khususnya saat berkendara di tengah cuaca ekstrem. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke saluran air.

“Peran masyarakat sangat penting. Menjaga kebersihan lingkungan menjadi salah satu langkah sederhana namun efektif untuk meminimalkan risiko bencana,” kata Herman.(man/joe)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Featured

LAINNYA