1.900 Calon Haji Kota Tangerang Siap Berangkat Mulai 1 Mei

1 minutes reading
Monday, 28 Apr 2025 14:35 0 2 Admin

KOTA TANGERANG (TangerangSiber.id) – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Tangerang memastikan pemberangkatan calon jemaah haji akan dimulai secara bertahap pada 1–26 Mei 2025.

Kepala Kantor Kemenag Kota Tangerang, Samsudin, mengatakan persiapan intensif terus dilakukan, mulai dari manasik haji, pemeriksaan kesehatan, hingga kelengkapan administrasi.

Berdasarkan data terbaru, tahun ini sebanyak 1.900 calon jemaah haji asal Kota Tangerang akan diberangkatkan dalam dua gelombang, seperti tahun-tahun sebelumnya. Gelombang pertama berangkat pada 1, 4, 6, dan 9 Mei, sedangkan gelombang kedua pada 23 dan 26 Mei.

“Kami memastikan seluruh calon jemaah siap diberangkatkan dengan mekanisme yang sama, yaitu dikumpulkan di Masjid Raya Al-A’zhom sebelum menuju Asrama Haji Pondok Gede,” ujar Samsudin, Senin (28/4/2025).

Sementara itu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang terus memastikan kesiapan kesehatan jemaah. Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes, dr. Yumelda Ismawir, mengatakan layanan vaksinasi meningitis dan polio masih tersedia di seluruh puskesmas.

“Sebagian besar calon jemaah sudah divaksinasi dan siap untuk berangkat,” tambah Yumelda.

Dengan berbagai persiapan ini, diharapkan proses pemberangkatan calon jemaah haji dari Kota Tangerang tahun ini dapat berjalan aman, sehat, dan lancar. (man/joe)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Featured

Recent Comments

No comments to show.
LAINNYA