Madrasah se-Kota Tangerang Siap Terapkan Budaya Hidup Sehat dan Bersih

1 minutes reading
Tuesday, 22 Apr 2025 15:24 0 9 Admin

KOTA TANGERANG (TangerangSiber.id) – Pemerintah Kota Tangerang bersama Kementerian Agama (Kemenag) Kota Tangerang menandatangani nota kesepakatan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (GPBLHS), Selasa (22/4/2025), di MI Al-Mubarok, Panunggangan.

Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin, menyampaikan kerja sama ini bertujuan memperluas penerapan budaya bersih dan lingkungan sehat di Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs), melalui program Sekolah Adiwiyata.

“Harapannya, gerakan ini bisa membentuk karakter anak sejak dini agar mencintai kebersihan dan lingkungan. Sebanyak 20 madrasah ikut menyatakan komitmennya menjadi Sekolah Adiwiyata,” ujar Sachrudin.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang, Wawan Fauzi, menjelaskan program ini akan menyasar seluruh warga sekolah, mulai dari murid, guru, hingga staf, agar tumbuh kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan.

“Dengan kesepakatan ini, kita bisa lebih masif membina madrasah agar setara dengan SD dan SMP dalam penerapan Adiwiyata,” katanya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Al-Mubarok, Jayadi, menyambut baik kerja sama tersebut dan siap meningkatkan kualitas program Adiwiyata hingga ke tingkat provinsi dan nasional.

“Kami sudah menjadi Madrasah Adiwiyata terbaik di Kota Tangerang, dan akan terus berbenah agar makin berprestasi,” ujarnya.(raf/joe)

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Featured

Recent Comments

No comments to show.
LAINNYA