Perkuat Gampang Sekolah, Walikota Tangerang Salurkan Bansos Pendidikan untuk 312 Mahasiswa

3 minutes reading
Monday, 3 Mar 2025 14:44 0 8 Admin

KOTA TANGERANG (TangerangSiber.id) – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Sosial (Dinsos) menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) Biaya Pendidikan kepada 312 mahasiswa kurang mampu dalam program Gampang Sekolah. Setiap mahasiswa menerima bantuan sebesar Rp6 juta dalam Anggaran Murni Tahun 2025.

Bantuan ini diserahkan langsung oleh Walikota Tangerang, Sachrudin, di Masjid Raya Al-A’zhom, bertepatan dengan Pengajian Bulan Suci Ramadan 1446 H bagi pegawai Pemkot Tangerang, Senin (3/3/2025).

Sachrudin yang didampingi oleh Wakil Wali Kota Maryono menegaskan, Bansos ini bukan sekadar bantuan finansial, tetapi juga bentuk komitmen Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dalam memastikan akses pendidikan yang mudah dan merata bagi seluruh warganya.

“Program ini bukan sekadar bansos, tetapi juga investasi jangka panjang untuk mencerdaskan bangsa, mengurangi angka kemiskinan, dan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Pendidikan berkualitas membuka peluang kerja yang lebih baik, yang pada akhirnya meningkatkan taraf hidup masyarakat,” ujar Sachrudin.

“Kami ingin memastikan bahwa tidak ada anak di Kota Tangerang yang terhambat pendidikannya karena faktor ekonomi. Dengan pendidikan yang lebih baik, harapannya generasi muda kita dapat memiliki masa depan yang lebih cerah,” kata Sachrudin.

Lebih lanjut, Sachrudin, menjelaskan, program Gampang Sekolah bertujuan untuk memastikan anak-anak dari keluarga kurang mampu dapat mengenyam pendidikan hingga perguruan tinggi. Dengan pendidikan yang lebih baik, mereka diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan keluarga dan turut berkontribusi dalam pembangunan Kota Tangerang.

“Pemerintah tentu tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan dari masyarakat, ulama, dan berbagai elemen lainnya. Dengan kebersamaan, kita bisa menjadikan Kota Tangerang sebagai kota yang penuh keberkahan, di mana nilai-nilai keislaman, kepedulian sosial, dan semangat gotong royong terus terjaga,” tukasnya.

Realisasikan Program Gampang Sekolah, Sachrudin-Maryono Salurkan Bansos Pendidikan Kepada 312 Mahasiswa

Kepala Dinsos Kota Tangerang, Mulyani, mengungkapkan bahwa program ini telah berjalan sejak 2021 dengan total 1.518 penerima dan anggaran Rp9,5 miliar. Berikut rincian penerima dari tahun ke tahun: pada 2021: 237 mahasiswa, 2022: 268, mahasiswa, 2023: 235 mahasiswa, 2024: 376 mahasiswa dan 2025: 312 mahasiswa.

Setiap penerima mendapatkan bantuan Rp 6 juta sekali dalam setahun, digunakan untuk biaya kuliah dan penunjang pendidikan. Bantuan ini diberikan kepada mahasiswa yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan memenuhi persyaratan lainnya.

“Kami mengapresiasi jajaran kecamatan, kelurahan, RT/RW, dan PSM yang telah membantu proses verifikasi dan pendataan calon penerima. Semoga bantuan ini bisa meringankan beban biaya kuliah dan menjadi motivasi bagi mahasiswa untuk berprestasi serta kembali membangun Kota Tangerang,” ujar Mulyani.

Ferdy Aditya, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tangerang asal Kecamatan Neglasari, mengaku bansos ini sangat membantu biaya kuliahnya.

“Selama ini saya kuliah sambil bekerja di pabrik untuk membiayai sendiri. Alhamdulillah, bantuan ini bisa digunakan untuk biaya semester akhir dan berkas skripsi. Bagi teman-teman yang sedang berjuang bayar kuliah, jangan ragu cari informasi beasiswa, siapa tahu rezekinya,” ungkap Ferdy.

Hal serupa disampaikan Muhammad Irfan, mahasiswa Universitas Pamulang asal Kecamatan Ciledug.

“Saya sudah menikah dan punya tiga anak, sementara biaya kuliah saya dapatkan dari bekerja sebagai penjaga sekolah. Alhamdulillah, bantuan ini jadi motivasi agar segera lulus dan mencapai cita-cita menjadi seorang guru,” harapnya.(man/joe))

No Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Featured

Recent Comments

No comments to show.
LAINNYA